ini pertama kalinya aku bikin cake dengan campuran oatmeal karena biasanya aku selalu mencampurkan oatmeal saat membuat kue kering karena masih ragu-ragu ketika ingin membuat cake dengan campuran oatmeal, lazim nggak sih ? :D
dan ternyata bunda Yulyan si empunya blog yang sangat apik dan inspiratif itu membuat cake dengan campuran oatmeal ini dan ternyata oke-oke aja tuuh... :D
jadi... seperti biasa ketika ada sisa pisang, akupun mencoba resep yang satu ini :D karena penasaran, seperti apa sih kalau bikin cake pake campuran oatmeal itu :D
dan berikut aku tuliskan lagi resepnya ....
Banana Oats Bread
source : Cooking With Love
bahan :
200 gr tepung terigu
120 gr insant oatmeal * dwek diblender kasar dulu *
1 sdt baking powder
¼ sdt baking soda * dwek tidak pakai *
1 sdt kayumanis bubuk
½ sdt garam
100 gr gula pasir
2 buah pisang ukuran sedang ,
lumatkan * dwek pakai pisang raja *
2 sdm plain set yoghurt
2 butir telur
125 ml rice brand oil * dwek pakai minyak goreng aja *
Cara membuat :
Campur tepung, oatmeal, baking
powder, baking soda, kayumanis bubuk, garam dan gula, aduk rata, sisihkan.
Campur pisang, telur, yoghurt dan
minyak. Kocok dengan menggunakan whisk hingga rata.
Masukkan campuran telur ke dalam
campuran tepung, aduk rata. Ingat !! jangan sampai terlalu lama mengaduknya
yaaa….
Masukkan ke dalam Loyang loaf yang
telah dioles tipis margarine.
Oven dengan suhu 180C selama kurang
lebih 45 menit sampai matang atau lakukan tes tusuk.
Keluarkan dari Loyang, letakkan di
rak atas kawat beberapa waktu, potong-potong dan sajikan hangat.
waktu aku membuat cake ini,
kebetulan lagi ada mbak Sih yang biasa nyuci di rumahku dan seperti biasa
kalau aku membuat jajanan, beliau pasti ikut mencicipi....
dan waktu beliau mencicipi cake
ini, komentarnya 'koq rasanya kasar ya mbak ?!'
ya iyalaaaah.... kan ada campuran
oatmeal nya.... hahahahaaaaa.....
happy baking ^^