sudah mulai masuk musim hujan ya...
pasti bawaannya males dan pengen ngemil terus karena dingin..
yuk kita coba buat singkong thailand aja yang mengenyangkan 😀
resep singkong thailand ini sama seperti yang aku bikin kemarin cuma yang ini versi original tanpa tambahan apapun.
langsung aja kita ke resepnya ya...
Singkong Thailand
bahan :
1 kg singkong , kupas, cuci bersih & potong-potong
½ sdt garam
2 lembar daun pandan , simpulkan
2 lt air
150 gr gula pasir
100 gr nata de coco
bahan saus :
250 ml santan kental dari ½ butir kelapa
¼ sdt garam
1 lembar daun pandan
1 sdm tepung maizena , larutkan dengan 1 sdm air
cara membuat :
rebus singkong, garam dan daun pandan sampai matang dan empuk.
tambahkan gula pasir , masak sampai matang dan meresap.
rebus santan kental , garam dan daun pandan sampai mendidih sambil diaduk, tambahkan larutan maizena, aduk dan masak sampai meletup-letup.
penyelesaian :
tata singkong di gelas saji, siram saus dan siap disajikan.
enjoy it ^^