Rabu, 14 Desember 2016

pindang masak kecap





ikan pindang atau ikan asin itu enak dimasak apa saja, termasuk jika hanya digoreng saja dengan pendamping sambal, wooooww..... bisa ngabisin nasi anget sebakul, hahahaaa.....

kali ini ikan pindangnya aku masak kecap pedas supaya ada kuahnya.
sebenernya pengen bikin pindang lombok ijo tapi karena yang ada cabe merah ya sudah dimasak cabe merah aja...
biasanya ikan pindang masak kecap ini lebih enak jika sudah keesokan harinya karena kuahnya sudah terasa hingga ke dagingnya.

berikut resep ala Dapur Dwek



Pindang Masak Kecap


bahan :
2 buah ikan pindang

1 buah tomat merah , potong-potong
garam secukupnya
2-3 sdm kecap
gula jawa secukupnya

300 ml air atau sesuai selera tergantung kuah yang dikehendaki
2 sdm minyak goreng untuk menumis

bahan bumbu :
5 buah cabai merah atau sesuai selera , iris serong
5 buah bawang merah , iris tipis
3 siung bawang putih , iris tipis
cara membuat :
goreng ikan pindang
panaskan minyak goreng bekas menggoreng ikan pindang, tumis bahan bumbu hingga harum lalu masukkan ikan pindang, aduk rata
tuangi air, tambahkan kecap dan gula jawa, masak hingga mendidih
masukkan tomat, masak sebentar hingga tomat layu, tambahkan garam, tes rasa.
angkat dan siap disajikan.





enjoy it ^^


Kamis, 08 Desember 2016

siomay goreng





dulu pernah bikin siomay tapi yang versi original alias kukus dan sekarang mencoba bikin siomay yang versi goreng tapi apa bisa disebut bakso goreng juga ya ? hehehee......

resepnya didapat dari adik sepupu yang sering ngadain latbar bersama teman-temannya di Jakarta, tapi nggak tau Ary dapat dari mana resepnya ^_^   #makasih Noviary untuk sharing resepnya#.

dari resep aslinya, aku skip jamur kuping dan vetsin dan berikut aku tuliskan resep aslinya ya...



Siomay Goreng


bahan :
15 lembar kulit pangsit *skip*
150 gr daging udang cincang
150 gr daging ayam , giling halus
200 gr tepung kanji
40 gr wortel , potong dadu kecil
2 butir telur , kocok lepas
minyak goreng , untuk menggoreng


bahan bumbu :
4 siung bawang putih , haluskan
3 butir bawang merah , haluskan
3 sdm kecap ikan
1/2 sdt lada halus
2 sdt gula pasir
1 sdt garam halus

cara membuat :
campur telur kocok dengan bahan bumbu , aduk rata.
campur daging udang, daging ayam dan wortel, tuangkan campuran telur kocok dan bumbu, aduk rata.
tambahkan tepung kanji, aduk hingga tercampur rata, tes rasa.
panaskan minyak goreng
ambil sesendok adonan dengan menggunakan sendok makan atau sendok sayur, masukkan ke dalam minyak goreng panas, goreng hingga matang, angkat dan tiriskan.

sajikan dengan saus tomat dan saus sambal sebagai cocolan.





enjoy it ^^



Selasa, 22 November 2016

sambal tempe






dulu pernah membuat sambel tempe versi tempe yang digoreng , sekarang bikin sambel tempe tapi versi tempe kukus.
keduanya sama enaknya sih, cuma tergantung selera kita mau pilih yang versi tempe goreng atau kukus.
kalau yang versi goreng, hampir mirip dengan tempe penyet, tapi aku biasanya goreng tempenya tidak terlalu matang , jadi tidak berasa makan tempe penyet, heheheee....




untuk resep sambel tempe yang versi tempe goreng ada disini, sedangkan di bawah ini adalah resep sambel tempe versi tempe kukus ala Dapur Dwek (untuk ukuran bahan disesuaikan sendiri yaa... ^_^)



Sambel Tempe


bahan :
1 separo papan tempe
20 buah cabai merah (bisa ditambahkan cabai rawit atau cabai setan)
3 siung bawang putih
5 siung bawang putih
garam secukupnya
terasi secukupnya
1 sdt minyak goreng

cara membuat :
kukus tempe
uleg garam, terasi, cabai, bawang merah dan bawang putih, tambahkan minyak gpreng, uleg hingga tercampur rata lalu tambahkan tempe
uleg hingga tempe hancur dan tercampur dengan sambal, siap disajikan.




enjoy it ^^



Selasa, 18 Oktober 2016

lattice apple pie mini







pengen banget belajar bikin lattice apple pie karena aku bukan termasuk orang yang sabar apalagi kalau harus membuat sesuatu yang rumit seperti lattice apple pie ini tapi alhamdulillah aku bisa meskupun tidak rapi ^^

resep apple pie ini aku dapat dari blognya bunda Ricke dan aku cocok dengan resep apple pie ini...
berikut aku tuliskan resepnya (untuk ukuran loyang bisa disesuaikan dengan selera )



Mini Lattice Apple Pie


bahan crust :
500 gr tepung terigu serbaguna
3 butir kuning telur
2 sdm gula halus
300 gr margarin / butter beku, potong dadu
½  sdt garam

bahan filling :
6 buah apel  granny smith atau apel malang
1 sdt air jeruk lemon
100 gr gula pasir halus
2 sdm gula aren bubuk (atau bisa pakai gula merah yang disisir halus)
2 sdt kayu manis bubuk
¼  sdt garam garam
2 sdm maizena
50 gr margarin / butter beku, potong dadu kecil

olesan :
2 kuning telur, kocok lepas

cara membuat crust :
campur terigu, gula bubuk dan garam, aduk rata.
masukkan margarin, proses dengan pisau pastry atau memakai 2 pisau biasa hingga adonan berbulir-bulir.
masukkan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni dengan sendok kayu hingga kalis. Hentikan penambahan air jika dirasa sudah kalis atau tambahkan air jika dirasa masih kering.
bulatkan adonan, bungkus dengan plastik wrap dan masukkan lemari es selama kurang lebih 45-60 menit.

cara membuat filling :
kupas apel dan iris tipis, campur dengan air jeruk lemon, aduk rata.
masukkan gula pasir halus, gula aren, kayu manis bubuk dan garam, aduk rata.
simpan di lemari es minimal selama 30 menit hingga apel berair atau keluar juice-nya.
keluarkan dari lemari es, taburi maizena dan aduk rata.
panaskan apel bersama juice-nya di atas api kecil hingga mengental dan apel agak lunak, angkat dan sisihkan.

penyelesaian  :
ambil adonan , sisakan sebagian untuk penutup bagian atas pie.
gilas tipis dan letakkan di loyang pie yang telah dioles margarin, rapikan adonan hingga menutup seluruh permukaan loyang.
tuang ½  bagian filling apel di atas adonan , kemudian tata butter / margarin beku di atas filling secara menyebar , tuang kembali sisa filling, ratakan.
gilas sisa adonan crust untuk penutup bagian atas, bisa dipotong memanjang dan membentuk lattice (anyaman) , bisa juga dicetak menggunakan cookies cutter atau diletakkan langsung di atas loyang (bentuk lingkaran sesuai loyang).
oles dengan kuning telur dan panggang dengan suhu 180'C selama 45-60 menit hingga matang kecoklatan dan juice apple-nya terlihat mendidih, angkat.
biarkan dingin baru keluarkan dengan hati-hati dari loyangnya.




enjoy it ^^


Senin, 26 September 2016

wedang tape ketan ijo






sepertinya sekarang sudah memasuki musin penghujan karena beberapa hari belakangan ini sering turun hujan yang cukup lebat bahkan di Garut beberapa waktu lalu sempat terjadi banjir bandang dengan membawa korban jiwa (Al Fatikhah untuk para korban bencana alam Garut).

biasanya kalau hujan-hujan begini kita pasti cari yang hangat-hangat ya...
berhubung dari kecil aku tidak doyan jahe, jadi aku biasa membuat wedang tape di saat musim hujan seperti ini.
biasanya tape yang aku gunakan adalah tape singkong, tetapi kali ini aku membuat wedang tape dari tape ketan ijo.

cara membuatnya sih sama seperti kalau kita membuat wedang tape dari tape singkong seperti yang dulu pernah aku buat disini.
yuuuk, yang ingin hangat-hangat dengan wedang tape , silakan....  ^^





enjoy it ^^



Kamis, 22 September 2016

ifu mie






sekali-sekali boleh ya bikin masakan yang rada spesial, heheheee....
kali ini bukin ifu mie,  termasuk masakan Chinese food ya ?
biasa makan ifu mie kalau pas datang di kondangan-kondangan , itupun kalau pas antreannya nggak penuh, hehehee....

begini kira-kira  resep ifu mie nya ala Dapur Dwek



Ifu Mie




bahan  :
1 bungkus mi telur
minyak untuk menggoreng

bahan saus :
2 siung bawang putih, memarkan
½  buah bawang bombay, iris panjang
100 gram ayam fillet, iris panjang
5 buah bakso daging, belah dua
100 gram wortel, iris miring
100 gram sawi hijau (sawi kembang) , potong-potong
3  sdm saus tiram
1  sdm kecap ikan
1  sdt garam
½  sdt merica bubuk
750 ml air
3  sdm tepung maizena , larutkan dengan 3 sdm air
2  sdt teh minyak wijen
2  sdm minyak untuk menumis

cara membuat :
rebus mi sampai matang, angkat dan tiriskan.
goreng dengan bentuk bulat sampai kering.
panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
masukkan ayam dan bakso daging, aduk sampai berubah warna, tambahkan wortel , aduk merata lalu tambahkan air, masak sampai wortel sedikit empuk.
tambahkan sawi , aduk rata, lalu tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam dan merica bubuk , aduk rata dan masak hingga matang.
kentalkan dengan larutan tepung maizena, masak sampai meletup-letup, tambahkan minyak wijen, aduk rata , angkat.
tata mie di atas piring saji, sajikan mi dengan disiram sausnya.






enjoy it ^^


Kamis, 15 September 2016

pukis vanilla






cukup lama ngga ngisi blog karena ngga ada waktu untuk ngisi , heheheee.....
kali ini posting resep pukis vanilla karena sudah lama pengen bikin pukis ini karena sudah beli cetakan cukup lama dan masih tersimpan rapi sampai akhirnya digunakan kemarin...

bikin pukis ini karena ikutan challenge di Your Kitchen My Kitchen  dengan tema Jajanan Pasar Indonesia yang dimasak di atas api karena sudah cukup lama nggak ikutan challenge di YKMK tersebut.



resepnya aku ambil dari NCC



Pukis Vanilla




bahan A :
25 gr tepung terigu protein sedang
50 ml air
1 sdt ragi instan

bahan B :
3 btr telur
200 gr gula pasir
½  sdt vanilla
250 gr tepung terigu protein sedang
300 ml santan sedang
50 ml minyak goreng
1 sdt garam


bahan taburan (sesuai selera):
keju cheddar , parut
meises

cara membuat :
campur bahan A, aduk rata, diamkan 15 menit.
di tempat lain, kocok telur, gula pasir dan vanilla hingga kental, masukkan adonan A, aduk rata.
masukkan secara bergantian tepung terigu dan santan yang telah diberi garam sambil diaduk hingga rata, tuangkan minyak, aduk rata dan saring bila perlu, diamkan selama 1 jam.
panaskan cetakan kue pukis, tuang adonan setengahnya saja, biarkan hingga terlihat bersarang , beri bahan taburan, tutup cetakan dan matangkan, angkat.







enjoy it ^^