Kamis, 31 Oktober 2013

banana oat bread





ini pertama kalinya aku bikin cake dengan campuran oatmeal karena biasanya aku selalu mencampurkan oatmeal saat membuat kue kering karena masih ragu-ragu ketika ingin membuat cake dengan campuran oatmeal, lazim nggak sih ? :D
dan ternyata bunda Yulyan si empunya blog yang sangat apik dan inspiratif  itu membuat cake dengan campuran oatmeal ini dan ternyata oke-oke aja tuuh... :D

jadi... seperti biasa ketika ada sisa pisang, akupun mencoba resep yang satu ini :D karena penasaran, seperti apa sih kalau bikin cake pake campuran oatmeal itu :D

dan berikut aku tuliskan lagi resepnya ....






Banana Oats Bread
source : Cooking With Love



bahan :
200 gr tepung terigu
120 gr insant oatmeal   * dwek diblender kasar dulu *
1 sdt baking powder
¼ sdt baking soda   * dwek tidak pakai *
1 sdt kayumanis bubuk
½ sdt garam
100 gr gula pasir
2 buah pisang ukuran sedang , lumatkan   * dwek pakai pisang raja *
2 sdm plain set yoghurt
2 butir telur
125 ml rice brand oil   * dwek pakai minyak goreng aja *

Cara membuat :
Campur tepung, oatmeal, baking powder, baking soda, kayumanis bubuk, garam dan gula, aduk rata, sisihkan.
Campur pisang, telur, yoghurt dan minyak. Kocok dengan menggunakan whisk hingga rata.
Masukkan campuran telur ke dalam campuran tepung, aduk rata. Ingat !! jangan sampai terlalu lama mengaduknya yaaa….
Masukkan ke dalam Loyang loaf yang telah dioles tipis margarine.
Oven dengan suhu 180C selama kurang lebih 45 menit sampai matang atau lakukan tes tusuk.
Keluarkan dari Loyang, letakkan di rak atas kawat beberapa waktu, potong-potong dan sajikan hangat.

 

waktu aku membuat cake ini, kebetulan lagi ada mbak Sih  yang biasa nyuci di rumahku dan seperti biasa kalau aku membuat jajanan, beliau pasti ikut mencicipi.... 
dan waktu beliau mencicipi cake ini, komentarnya 'koq rasanya kasar ya mbak ?!' 
ya iyalaaaah.... kan ada campuran oatmeal nya.... hahahahaaaaa.....

happy baking ^^


Senin, 28 Oktober 2013

ongol-ongol (lapis singkong)



ongol-ongol atau yang ternyata sebutan lainnya adalah lapis singkong atau di daerahku biasa disebut dengan sentiling ini sebenernya aku tidak begitu suka, nggak tau kenapa karena sejak kecil aku nggak pernah tertarik dengan jajanan yang satu ini.
tapi ketika di penjual jajanan dekat rumah ada yang jual sentiling dengan warna yang menarik, maka aku pun mulai 'melirik' kembali meskipun bukan menjadi jajanan favorit dibandingkan gatot ataupun gethuk :D
tapi meskipun bukan merupakan jajanan favoritku, nggak ada salahnya kan kalau aku belajar memnbuatnya.... :)




resep asli dari ongol-ongol ini aku dapat dari blognya mbak Nina dan aku bikin persis dengan yang ada di  resep, cuma aku bikin setengah resep saja.

berikut aku tuliskan lagi resepnya atau silakan berkunjung ke Catatan Nina. aja karena fotonya bagus-bagus....



Ongol-ongol (Lapis Singkong)



Bahan :
1 kg singkong (aku pakai berat setelah dikupas)
300 ml santan
1,5 bungkus agar-agar bubuk putih
200-250 gr gula pasir
½  sdt garam
¼  sdt vanili bubuk
1 tetes pasta pandan
1 tetes pasta strawberry
(bisa juga pakai pewarna hijau dan merah)

Taburan :
¼ butir kelapa, parut
¼  sdt garam
¼  sdt vanilli bubuk
(campurkan dan kukus selama kurleb 10 menit)

Cara Membuat :
Parut singkong yang telah dikupas, kemudian peras airnya (jangan terlalu kering)., sisihkan.
anaskan kukusan dan siapkan loyang , oles dengan minyak goreng dan alasi dengan plastic, sisihkan.
ampurkan agar-agar bubuk, garam dan vanilli dengan gula pasir, aduk rata dan tuang ke dalam singkong parut, aduk rata kembali.
uang santan sedikit demi sedikit, aduk rata.
Bagi menjadi 3 bagian sama banyak, 1 bagian beri pewarna merah, 1 bagian beri pewarna hijau dan 1 bagian biarkan putih.
Tuang adonan merah ke dalam loyang, ratakan dan kukus selama 15 menit, tuang adonan putih, ratakan dan kukus lagi 15 menit, kemudian tuang adonan hijau, ratakan dan kukus 30 menit hingga matang.
Angkat dan biarkan hingga benar-benar dingin.
Setelah dingin, keluarkan dari loyang, potong-potong sesuai selera dan taburi dengan kelapa parut kukus.




karena aku terlalu banyak memberi pasta, maka warna jadi kelihatan gonjreng banget ( , padahal pengennya bikin yang warnanya lembut....
nggak apa-apa, next time bikin lagi dengan warna yang lebih lembut yaaa.... :D

happy baking ^^


Rabu, 23 Oktober 2013

nugget pisang







sebenernya udah cukup lama membuat nugget pisang ini, tapi belum sempat di posting di blog dan ketika temen-temen di Facebook ada yang upload foto nugget pisang, jadi inget sama foto nugget pisangku ini :D

resep nugget pisang ini aku dapat dari mbak Vivi, yang kala itu sempat tanya sama aku tentang nugget pisang. berhubung aku belum pernah bikin nugget pisang, jadi aku bilang aja kalo aku nunggu resep nugget pisang dari beliau :D




yang pengen bikin nugget pisang juga, berikut aku tuliskan lagi resepnya yang aku contek dari Jajane Vivi dengan penyesuaian sesuai di Dapur Dwek yaaa karena mbak Vivi menggunakan pisang tanduk...



Nugget Pisang



Bahan :
500 gr Pisang, haluskan   * dwek pakai pisang raja *
15 gr Gula,
30 gr Susu bubuk,
2 btr Telur
¼  sdt Garam,
100 gr Tepung terigu,
¼ sdt Vanilli bubuk

Bahan pencelup (aduk rata ) :
 25 gr tepung terigu
 50cc air 

Tepung panir secukupnya

Cara membuat :
Campur bahan menjadi satu, aduk rata.
Tuang di loyang uk. 20x20cm yang telah dioles minyak goreng dan dialas plastik
kukus selama 20 menit,  dinginkan dan  potong-potong.
celupkan di adonan tepung dan gulingkan di tepung panir, simpan nugget dalam kulkas  selama 1 jam sebelum digoreng supaya panir tidak rontok.





hhhmm.... yummyy.......
enak banget nugget pisang ini....




happy baking ^^


Selasa, 22 Oktober 2013

prol tape warna warni (prol tape sukade)


ini prol tape yang aku buat setelah sekian lama tidak membuat prol tape lagi.
dulu sewaktu masih belajar bikin kue, yang sering aku bikin adalah prol tape karena selain bahannya mudah didapat, juga gampang cara bikinnya ^^

kali ini aku bikin prol tape dengan aku tambahi sukade karena kebetulan punya stock sukade cukup banyak, jadi pengen bikin prol tape yang 'lebih berwarna' aja , heheheeee....




 untuk resep prol tape ini aku masih tetap memakai resep yang lama karena sudah cocok dengan resep prol tape ini , tinggal adonannya diberi sukade dan dicampur rata aja sebelum dituang di loyang untuk dipanggang hingga matang.




gampang bikinnya dan nikmat rasanya.....

happy baking ^_^




Senin, 21 Oktober 2013

gurami tiga rasa



beberapa waktu yang lalu sempet membeli gurame dan bingung mau dimasak apa
akhirnya buka-buka majalah Sedap, dapatlah resep ini yang ternyata aku suka dengan sausnya.

yang pengen tau resepnya, berikut aku tuliskan resepnya yang aku dapat dari majalah Sedap edisi beberapa bulan lalu yang tentunya sudah disesuaikan dengan 'lidah' dan stock di Dapur Dwek yaaa....






Gurame Tiga Rasa


bahan :
2 ekor gurame ukuran sedang, bersihkan, kerat-kerat
1/2 sdm garam
1 sdt air jeruk lemon    * dwek pakai jeruk nipis *
100 gr tepung maizena
minyak goreng , untuk menggoreng

bahan saus :
3 siung bawang putih, iris
1/2 buah bawang bombay, potong kotak
3 scm jahe , memarkan
3 buah cabai rawit merah, iris-iris
150 gr nanas, potong kotak
1 buah wortel, potong kotak, rebus sebentar
3 1/2 sdm saus tomat
1 sdt saus sambal
1 sdt saus tiram
1 sdt kecap ikan    * dwek nggak pakai *
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
1200 ml air
1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan 1/2 sdm air
 1 batang daun bawang, iris , untuk taburan   * dwek nggak pakai*
2 sdm minyak goreng, untuk menumis

cara membuat :
lumuri ikan dengan garam dan air jeruk lemon, diamkan 15 menit.
gulingkan ikan di atas tepung maizena
goreng ikan dalam minyak yang telah dipanaskan hingga matang, angkat dan tiriskan.

bahan saus :
panaskan minyak.
tumis bawang putih, bawang bombay dan jahe sampai harum.
masukkan cabai rawit, nanas dan worte, aduk sampai setengah layu, kemudian tambahkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, kecap ikan (jika memakai), garam, merica bubuk dan gula pasir. aduk rata.
tuang air, masak sampai mendidih, jangan lupa sambil dites rasanya.
kentalkan dengan larutan maizena.
siramkan saus di atas ikan, taburkan irisan daun bawang dan gurame tiga rasa siap dinikmati






happy baking ^^



Jumat, 18 Oktober 2013

bakpao isi coklat



baru kali ini aku bikin bakpao, itupun karena untuk memenuhi monthly event #27 di Pawon Ibu sebuah grup kuliner di facebook yang kuikut dimana temanya adalah aneka bakpao.




aku dan keluargaku seneng banget sama bakpao terutama yang isinya coklat.
kalau jajan di penjual jajanan keliling atau penjual bolang baling keliling pasti aku beli bakpao, meskipun cuma bakpao kampung, meskipun bentuknya tidak bisa 'mblenuk' seperti bakpao yang harganya mahal,tapi aku suka sekali, ngangeni deh pokoknya kalau lama nggak makan bakpao kampung , hhhhmmmm......  :D




 
selain belajar untuk membuat bakpao sendiri, sekaligus juga untuk memenuhi monthly event tersebut, akhirnya aku sempatkan untuk membuat bakpao sendiri, dimana resepnya aku ambil dari Sajian Sedap, tetapi isi yang aku gunakan adalah meises coklat, bukan isi kacang ijo seperti di resep karena terus terang aja males ribet :D

cekidot langsung ke resepnya aja yaaa....






Bakpao Isi Coklat
resep asli dari Sajian Sedap



bahan A :
300 gram tepung terigu protein sedang
1  ½ sendok teh ragi instan
2 sendok teh gula pasir
270 ml air

bahan B :
250 gram gula pasir
50 gram susu bubuk
4 sendok teh baking powder

bahan C:
800 gram tepung terigu protein tinggi
60 gram mentega putih
330 ml air

bahan isi  :
meisis secukupnya.
cara membuat :
aduk bahan A sampai kalis, diamkan 30 menit.
tambahkan bahan B, uleni sampai rata.
tambahkan bahan C, uleni sampai elastic, diamkan 30 menit.
Kempiskan adonan., timbang 20 gram, bulatkan, diamkan 10 menit.
Pipihkan adonan, tambahkan isi, bentuk bulat, letakkan di kertas roti, diamkan 20 menit.
kukus 5 menit dengan api sedang.