Senin, 10 Agustus 2015

nagasari





lagi pengen bikin nagasari karena lagi punya pisang rajanangka.
resep nagassari ini aku dapatkan dari mbak yang nyuci di rumah, tapi mungkin takaranku yang tidak sesuai atau terlalu kering masaknya jadi hasilnya tidak bisa halus.

berikut resepnya



Nagasari


bahan :
500 gr tepung beras
750 ml santan dari 3/4 butir kelapa
250 gr gula pasir
sejumput garam
pisang , iris serong   *dwek menggunakan pisang rajanangka*
daun pisang , untuk membungkus

cara membuat :
campur tepung beras, gula pasir, garam dan santan, aduk hingga tercampur rata, lalu masak di atas api sampai mengental atau menjadi bubur, angkat dari atas api dan biarkan hangat.
ambil selembar daun pisang , ambil sesendok adonan tepung beras lalu beri isisan pisang, tutup dengan adonan tepung, bungkus.
lakukan hingga adonan habis.
panaskan dandang kukusan hingga beruap banyak, masukkan nagasari ke dalam dandang dan kukus hingga matang atau daun layu.





enjoy it ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar