Selasa, 17 April 2018

repost ~ timlo solo (komplit)






dulu pernah bikin timlo solo dan sudah diposting tapi waktu itu timlo nya tidak komplit , kali ini bikin yang komplit menurut aku karena ada sosis, soun dan juga kaprinya.

untuk resep timlo solonya bisa dilihat disini dan berikut aku tuliskan resep isiannya...
untuk takaran bahan dan isian timlo ini tidak mengikat, bisa disesuaikan dengan selera saja ya...



Timlo Solo


bahan :
 3 buah wortel , kupas dan potong-potong
jamur kuping secukupnya, rendam dalam air hingga empuk lalu iris-iris
2 buah kentang , iris tipis dan goreng hingga kering 
kapri secukupnya, rebus hingga empuk
soun secukupnya, rendam dalam air hingga empuk lalu potong-potong
1 buah dada ayam cengkeh secukupnya
kecap manis secukupnya
pala , geprek
garam secukupnya
1 lt air
2 sdm minyak goreng , untuk menumis

bumbu :
5 siung bawang merah
3 buah bawang putih
5 butir merica

cara membuat :
rebus dada ayam hingga empuk , angkat dan sisihkan. potong-potong dada ayam.
rebus wortel hingga empuk , sisihkan
tumis bumbu halus hingga harum, tuangi air bekas rebusan dada ayam, garam , pala, cengkeh dan kecap, masak hingga mendidih sambil tes rasa.



Sosis
 
bahan kulit sosis :
5 buah telur ayam
garam secukupnya
1 sendok sayur minyak goreng
mentega secukupnya atau minyak goreng

bahan isian sosis :
1/2 daging ayam, cincang 
1 butir telur

bumbu halus:
1 butir bawang purih
merica secukupnya
garam secukupnya

cara membuat :
campur  daging ayam cincang, bumbu harus dan telur, aduk rata, tes rasa, sisihkan
kocok lepas telur ayam dan garam, tambahkan minyak goreng, sisihkan.
panaskan mentega atau minyak goreng di wajan datar, ratakan hingga seluruh permukaan wajan datar.
buat dadar telur tipis-tipis di wajan datar, sisihkan, lakukan hingga adonan habis.
ambil selembar dadar telur, beri isian daging di salah satu sisinya lalu lipat dan gulung memanjang.
lakukan hingga habis.
panaskan kukusan, kukus sosis telur hingga matang, angkat dan sisihkan.

 penyelesaian / penyajian :
ambil piring saji, tata wortel, jamur kuping, soun, kapri, potongan sosis dan irisan dada ayam, siram dengan kuah dan taburi dengan keripik kentang, sajikan.






enjoy it ^^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar