Selasa, 05 Mei 2015

soes ragout





sebenarnya sudah lama pengen bikin kue soes karena kue soes ini merupakan salah satu snack kesukaanku tapi masih takut gagal karena aku masih termasuk pemula di dunia dapur.
jujur saja, baru sekitar1-2 tahun aku mulai masuk dapur alias memasak karena sebelumnya kalau ke dapur cuma masak air dan bikin mie instant saja, heheheee....

kebetulan untuk bulan Mei ini challenge #10 di YKMK temanya tentang Variasi Kue Sus, jadi sekalian aku belajar membuat kue sus sekalian mengukur sampai sejauh mana keseriusanku menekuni urusan perdapuran #cieee...#
meskipun hasilnya belum maksimal dan sempurna, tapi nggak apa-apalah... learning by doing aja karena kalau tidak mencoba sama sekali kita tidak akan pernah tahu sampai dimana tingkat keberhasilan kita karena dengan semakin sering berlatih kita akan tahu dimana letak kekurangan kita... #hallaaah.... #

untuk kue sus ini aku membuat dari resepnya salah satu teman kuliner di dunia mayaku , yaitu mbak Mimie Kesuma sedangkan untuk isiannya aku menggunakan ragout.
untuk resep ragout nya bisa menggunakan resep favorit teman-teman
dan berikut aku tuliskan resepnya...





Soes Ragout


bahan kulit soes :
150 gr terigu (lebih baik terigu protein tinggi mis cakra kembar)
125 gr margarin
250 gr air
4 btr telur

cara membuat:
masak air dan mentega hingga mendidih.
kecilkan api, masukkan terigu sekaligus supaya tidak bergerindil, aduk sampai adonan kalis dan matang, angkat, biarkan dingin.
masukkan telur , aduk
masukkan adonan soes ke dalam pipping bag, cetak melingkar menggunakan spuit
panggang dgn api panas.kira-kira 200c ,tunggu sampai buih buihnya hilang.baru diangkat


bahan ragout :
wortel , potong dadu
kentang , potong dadu
daun bawang / onclang
daging giling (boleh diganti dengan daging ayam giling)
air secukupnya
sedikit tepung terigu yang dicampur dengan air untuk mengentalkan
minyak, untuk menumis

bumbu :
bawang bombay , cincang
merica bubuk
garam

cara membuat :
tumis bawang bombay hingga harum, masukkan daging giling, aduk rata, tuangi air dan masak hingga matang
masukkan wortel dan kentang , masak hingga empuk. tambahkan merica bubuk dan garam, aduk rata , tes rasa.
tuangi sedikit larutan tepung terigu supaya ragout tidak berhamburan ketika dimakan, masak sebentar hingga matang, angkat dan biarkan dingin.




penyelesaian :
ambil kulit soes, belah tengahnya tidak putus.
isikan bahan ragout ke dalamnya, lakukan hingga habis.
sajikan dengan cabai rawit






enjoy it ^^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar