Senin, 27 Januari 2014
nasi bakar petai jambalaya
seminggu belakangan ini di Semarang hujan turun terus menerus tiada henti...
meskipun tidak deras, namun tidak berhenti mengakibatkan sebagian wilayah Semarang bagian bawah banjir seperti biasa...
berhubung udara dingin, jadi bawaannya perut lapar dan pengen menikmati sajian yang anget-anget, maka paling enak menikmati nasi bakar...
kebetulan kal ini IDFB di challenge #14 ini bekerjasama dengan Puregreen organic rice mengadakan event bulanan dengan tema aneka olahan dari Beras.
nasi bakar yang aku bikin ini biasa saja, cuma nasi gurih aku beri sambal bawang, pete dan ikan asin jambal nasi serta daun kemangi sehingga aromanya , wooowww..... nikmat banget........
selain sambal bawang, untuk menambah rasa juga aku tambahkan potongan bawang putih dan cabai.
untuk nama jambalaya sendiri , sengaja aku ambil karena terinspirasi dari nasi bakar yang ada di sebuah rumah makan di Semarang :)
langsung ke resep ala Dapur Dwek aja yaaa....
Nasi Bakar Petai Jambalaya
bahan nasi :
beras pure green , cuci bersih, tiriskan
santan
garam secukupnya
daun salam
bahan lain :
ikan asin jambal nasi
daun kemangi
petai, potong-potong sesuai selera
bawang putih , iris-iris
cabai merah , potong serong
minyak , untuk menggoreng
bahan sambal bawang :
cabai merah
bawang putih
garam
bahan pelengkap :
daun pisang , untuk membungkus
lidi , untuk menyemat
cara membuat :
masak beras pure green bersama santan, garam dan daun salam hingga menjadi nasi aron, lalu kukus nasi yang telah menjadi nasi aron hingga matang.
goreng ikan asin jambal nasi hingga matang.
goreng petai setengah matang (versi Dapur Dwek, kalau mau pakai petai mentah juga boleh)
sambal bawang :
uleg garam, cabai dan putih hingga tingkat kehalusan yang diinginkan, tambahkan sedikit minyak goreng bekas untuk menggoreng minyak, uleg lagi hingga rata.
ambil ikan asin jambal nasi yang telah digoreng, uleq / penyet-penyet di atas sambal hingga seluruh ikan asin terbaluri sambal.
ambil selembar daun pisang, beri sedikit nasi lalu taruh di atasnya campuran sambal dan ikan asin.
beri irisan petai, bawang putih, cabai merah dan daun kemangi kemudian tutup lagi dengan nasi.
bungkus dan semat ujungnya dengan lidi.
bakar di atas bara api hingga matang dan harum (daun layu dan sedikit gosong)
atau dengan cara lain :
campur nasi dan campuran sambal bawang dan ikan asin, irisan petai, bawang putih dan cabai merah, campur hingga rata.
kemudian ambil selembar daun, beri campuran nasi, tambahkan kemangi lalu bungkus dan semat ujungnya dengan lidi, bakar hingga harum dan matang.
enjoy it ^^
4 komentar:
Wahh mantap banget nasi bakar nya ;D.. sukses teruss yaaa :D..dan makasih udah ikutan challenge IDFB :D
sama-sama mbak Elsye... :D
Bagiii Mbaaa...laperrr...
ini mah nasi bakar sederhana mbak Anne...
makasih mbak, udah mampir :)
Posting Komentar