Senin, 21 April 2014

ala loenpia (lunpia) Semarang



sebagai orang yang lahir dan besar di Semarang, tentunya aku sudah tidak asing dengan jajanan khas Semarang yang satu ini yaaa... yaitu lumpia Semarang, meskipun sewaktu aku masih kecil aku tidak suka lumpia karena menurutku isinya yang bikin aku tidak suka... tetapi seiring bertambahnya usia dan tahu segala jenis makanan yang enak-enak khususnya, maka aku mulai menggemari lumpia ini :)

biasanya di awal-awal tahun atau pas musin penghujan aku membuat lumpia karena di saat-saat seperti ini di pasar banyak dijual rebung yang sudah diiris khusus untuk lumpia.





untuk resep kulit dan sausnya aku lihat di blog nya mbak Hesti  My Kitchen Notes, dan tentunya sudah disesuaikan dengan stock di Dapur Dwek


Lumpia Semarang
resep asli dari Dwi Hesti


bahan kulit (ambil dari dapurbunda) :
150 ml putih telur
200 gr terigu
200 ml air
1 ½ sdt

cara membuat :
larutkan garam dengan air
campur putih telur dan terigu sambil dituangi air bertahap sampai licin.
keplok-keplok dengan tangan hingga adonan lentur (kurang lebih 20 menit)
tutup dengan lap basah, diamkan 30 menit.
panaskan wajan datar, memakai kuas lebar, kuaskan adonan tipis-tipis di atas wajan, selesaikan sampai habis

  * jadi sekitar 20-25 lembar

bahan isi :
300 gr rebung, rebus beberapa kali sampai baunya hilang, tiriskan, iris bentuk korek api
50 gr udang kupas, cincang
2 butir telur ayam, kocok lepas
3 batang daun bawang, iris halus
5 siung bawang putih, iris halus
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
1 sdt garam
½ sdt merica
½ sdt gula pasir
2 sdm minyak untuk menumis

cara membuat isi :
panaskan minyak, tumis bawang putih  sampai harum, masukkan udang, aduk hingga berubah warna, masukkan rebung aduk hingga layu, sisihkan bahan di sebelah wajan
tuang telur kocok di sebelahnya, aduk menjadi orak-arik telur, aduk rata menjadi satu dengan bahan lainnya
tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, merica dan gula , aduk rata, tes rasa, tambahkan bumbu jika perlu
masukkan daun bawang, aduk rata dan masak hingga air mengering, angkat, dingnkan.

bahan acar ketimun :
2 buah timun acar
½ sdt gula pasir
¼  sdt cuka makan

cara membuat :
kupas ketimun, belah memanjang menjadi dua, buang bijinya, iris tipis.
ambil wadah bersih, taruh gula dan cuka , aduk hingga gula larut.
masukkan irisan ketimun, aduk rata, masukkan dalam wadah tertutup, simpan dalam lemari pendingin sampai saat disajikan

bahan saus :
2 siung bawang putih, keprek, cincang halus
40 gr gula merah, iris halus
1 sdm maizena
250 ml air
1 sdt garam
½  sdt gula pasir

cara membuat :
masak air dan gula merah hingga mendidih , masukkan gula pasir dan garam, aduk rata.
kentalkan dengan maizena, masukkan bawang putih, aduk hingga kental, angkat.

Pelengkap :
daun bawang prei
cabai rawit




penyelesaian :
ambil selembar kulit lumpia, isi dengan bahan isi lalu lipat dan gulung satu persatu hingga bahan habis.
panaskan minyak goreng, goreng lumpia hingga matang, angkat dan tiriskan
sajikan lumpia dengan saus, acar ketimun dan bahan pelengkapnya

wooooowwwwwww....... nggak bakal berhenti deeeeh..... ^_^





enjoy it ^^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar