Senin, 02 November 2015

sop campur






ini sih sop biasa aja, cuma isinya selain wortek juga aku tambahkan bakso, daging ayam dan kembang tahu, jadi isinya agak banyak, bikinnya juga standar seperti sop biasanya.


Sop Campur

bahan :
wortel , kupas lalu potong bulat
kembang tahu , rendam hingga empuk , iris-iris
bakso sapi , belah dua atau potong sesuai selera
dada ayam
kulit ayam   *optional*
mentega , untuk menumis

bumbu :
garam
merica
bawang bombay
bawang merah

pelengkap :
bawang merah goreng
daun kucai , iris-iris
sambel kecap

cara membuat :
rebus dada ayam sebentar , lalu angkat dan potong-potong dagingnya., sisihkan
sisihkan air kaldu ayam
panaskan mentega lalu tumis bahan bumbu hingga harum
masukkan wortel, bakso sapi dan dada ayam, aduk rata sebentar
tambahkan air kaldu ayam dan kulit tahu, aduk hingga rata dan lakukan tes rasa.
masak hingga mendidih dan sajikan dengan taburan bawang merah goreng, irisan kucai dan sambel kecap.






enjoy it ^^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar