Senin, 09 Desember 2013

es cao dan es jus suka suka... :)






nggak tau kenapa di Semarang es campur itu dikenal dengan nama es cao, apa mungkin karena ada cao atau cincau nya ya ??? entahlaaah...

dulu di deket rumahku ada penjual es cao ini yang terkenal karena beliau lah penjual es cao satu-satunya di kampungku  jadi sudah pastilah terkenal, heheheeee.....
namun sejak aku duduk di kelas 2 SMP beliau pindah ke daerah atau kota lain mengikuti anaknya karena beliau sudah cukup tua , namun tak berapa lama, di depan rumah Bah Kiem Kie (kebetulan beliau WNI keturunan) ada penjual es cao juga tetapi tidak selaris punya Bah Kiem Kie ini meskipun penjualnya wanita dan masih cukup muda, sampai kemudian beliau pindah ke daerah Ungaran atau Bawen mengikuti anaknya.

selepas beliau berdua, hingga kini di daerahku tidak ada penjual es cao seperti beliau berdua, jikalau ada... jualannya tidak khusus es cao karena es cao hanya sebagai pelengkap aja...

rasanya kangen juga lama tidak menikmati es cao, apalagi saat siang terik di musim kemarau....
namun meskipun saat ini sudah memasuki musim hujan, nggak ada salahnya kan kalau aku posting es cao ini...

es cao yang aku buat ini cukup simple karena tidak menggunakan bahan pewarna dan essens seperti yang dilakukan oleh para penjual es cao kebanyakan....

berikut es cao ala Dapur Dwek yaaa...


Es Cao

bahan :
blewah, keruk panjang
kelapa muda, keruk panjang
siwalan, potong-potong
cincau , cuci, potong kotak, rebus
sirup merah
es batu , kepruk

cara membuanya tinggal dicampur aja semua bahan yang ada....

Note :
bahannya bisa disesuaikan dengan selera kita yaaa....

kalau dulu di kedua penjual es cao (Bah Kiem Kie dan Lek Jumain), beliau menggunakan alat pemasah es batu yang bentuknya bulat itu, jadi esnya halus sekali...




sedangkan yang di bawah ini adalah es jus chocolate yang aku buat dari Pop Ice, aku blender dengan tambahan chocolatechip dan saat disajikan ditaburi dengan meises.
kalau di temennya kakakku yang jualan es jus ini, es seperti ini namanya es vario, tetapi beliau menggunakan Good Day yang variannya aku lupa, heheheeee....

iseng aja aku ikuti beliau, yaaaa.... daripada punya Pop Ice yang masih tersisa , heheheee...




sedangkan yang di bawah ini juga masih menggunakan Pop Ice tetapi varian Strawberry karena keponakanku Anhar suka dengan strawberry....
dan masih juga aku taburi dengan meises saat disajikan...




sederhana namun bisa membuat lega saat haus yaaa, heheheeee.....

enjoy it ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar