Rabu, 16 Desember 2015

tumis kangkung terasi






ini adalah tumis kangkung biasa dengan bumbu sederhana tetapi aku beri tambahan terasi karena dulu pernah ada iklan tumis kangkung terasi kan ?
jadi pengen nyobain deh meskipun sudah telat lamaaaaa banget, heheheee...

kangkungnya sengaja pakai cuma setengah ikat aja karena aku terbiasa membeli kangkung air yang segepok itu ukurannya yang sekarang sudah jarang dikonsumsi manusia karena ada kangkung tanah yang dijual dengan akarnya, jadi kangkung air ini kalau di daerahku biasa untuk campuran makan ayam atau untuk penjual pecel karena harganya yang relatif lebih murah , heheheeee.....

begini resep tumis kangkung terasi ala Dapur Dwek...




Tumis Kangkung Terasi


bahan :
1/2 ikat kangkung , siangi dan cuci bersih
udang , bersihkan ekornya dan cuci bersih
gula jawa secukupnya
kecap manis secukupnya   *optional*
air secukupnya
2 sdm minyak goreng , untuk menumis

bahan bumbu :
cabai merah , iris serong
3 buah bawang merah , iris tipis
3 buah bawang putih , iris tipis
garam secukupnya
terasi secukupnya

cara membuat :
panaskan minyak goreng dan tumis cabai merah, bawang merah dan bawang putih hingga layu dan harum
masukkan udang, aduk sampai udang berubah warna
masukkan kangkung, aduk rata lalu tuangi air , gula jawa dan kecap,  masak hingga kangkung agak layu
tambahkan garam dan terasi, aduk rata .
masak hingga bumbu meresap dan kangkung layu sambil tes rasa , angkat jika sudah matang dan sesuai selera.







enjoy it ^^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar