Rabu, 09 Maret 2011

puding lapis cincau




Puding yang satu ini agak unik karena merupakan percampuran antara agar-agar
dan juga cincau, yang sering kita nikmati dalam es campur....


Resep dari puding ini aku peroleh dari tabloid saji dengan judul Puding Pandan Lapis,
tapi aku modifikasi sesuai dengan seleraku karena nggak mau ribet dengan
bahan-bahannya, hehheee....

langsung aja ke resepnya ya....



PUDING LAPIS CINCAU
Source : Tabloid Saji edisi 161 , modif by dwek


Bahan I :
450 ml santan
100 gr gula pasir
1 bungkus agar-agar

Bahan II :
200 ml santan
50 gr gula merah, sisir
1/2 bungkus agar-agar
2 putih telur
15 gr gula pasir
cincau hitam secukupnya , potong-potong (aku belinya tidak ditimbang :D)

Cara membuat :
Bahan I :
rebus santan, gula dan agar-agar hingga mendidih sambil diaduk-aduk
tuang setengah bagian di loyang yang sebelumnya sudah dibasahi air.
biarkan setengah beku
Bahan II :
rebus santan, gula merah, agar-agar bubuk sampai mendidih sambil diaduk.
kocok putih telur sampai setengah mengembang.
masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil terus dikocok sampai mengembang.
tuang rebusan santan sedikit demi sedikit sambil dikocok / aduk perlahan.
tambahkan potongan cincau hitam, aduk menyebar.
tuang di atas bahan I dan biarkan setengah beku.
panaskan kembali bahan I, tuang sisa bahan puding di atas bahan II, biarkan beku.
dinginkan di lemari es, siap dinikmati....

berikut hasil gambarnya.....







Tidak ada komentar:

Posting Komentar