Senin, 25 Juni 2012

sate kere







sate kere ... merupakan sate yang terbuat dari tempe gembus, yaitu tempe yang terbuat dari ampas kedelai sisa pembuatan tahu.

dinamakan sate kere karena konon katanya (ah, kayak lagunya Alam aja yaa... :D) sate kere yang terbuat dari tempe gembus ini hanya dinikmati oleh masyarakan 'kaum bawah' yang tidak mampu membeli sate daging konsumsi orang-orang kaya, karena dalam bahasa Jawa 'kere' artinya adalah miskin :(  , namun seiring dengan perkembangan jaman...  sajian sate kere kini lebih lengkap (komplit) tidak hanya sate tempe gembus saja, tetapi juga ada sate jeroan dan sate daging, sehingga dapat mengangkat pamor tempe gembus (bener nggak ya ?) :)
Sambel sate kere ini berbeda dengan sambel-sambel sate yang lain karena mempunyai rasa yang sangat khas dimana di dalam sambel satenya terdapat daun jeruknya sehingga rasanya segar...







bersyukur sekali kedua orang tuaku dulu dibesarkan di kota Solo yang sarat dengan kulinernya yang terkenal enak-enak, sehingga sedikit banyak aku bisa mengerti dan kadang juga merasakan makanan-makanan tempoe doeloe jaman kedua orang tuaku dan tak jarang pula beberapa bulan sekali dalam setahun kami sekeluarga juga berkunjung ke kota Solo, sekedar mengunjungi saudara bahkan menengok rumah peninggalan bude (kakaknya ibu) dulu dan beruntung pula, dulu masa kecil dan remaja Ibunda dihabiskan di daerah Kalitan, sehingga dulu aku sering berkunjung ke rumah kakek dan nenek di daerah Kalitan serta tak jarang pula kami selaku anak, menantu dan cucunya sering mendengar kisah Ibunda tentang Kalitan jaman dulu.  Tapi sayangnya, sudah sekian tahun keluarga kami di Kalitan diharuskan pergi dari daerah Kalitan, jadi sekarang sudah tidak ada lagi rumah tua di Kalitan dan tak ada kenangan yang tersisa tentang Kalitan karena dulu waktu pindahan dari rumah Kalitan aku masih kecil (SD).






balik lagi ke sate kere... tempe gembus yang aku buat untuk sate kere sebelumnya aku bumbui dan masak dengan bumbu bacem dulu supaya rasanya lebih enak, serta telah disesuaikan dengan dapur dwek.

cekidot di resepnya aja ya....




Sate Kere  
ala dwek


bahan :
tempe gembus
tempe kedelai * dwek*
usus ayam *optional*
daging sapi * optional*
jeroan sapi  * optional*
tusuk sate

bumbu halus :
bawang merah
bawang putih
ketumbar
gula jawa
garam
asam
air

Sambel sate  (tumbuk halus dan campur menjadi satu) :
bawang putih
daun jeruk
 garam
kacang tanah , goreng, tumbuk halus
gula jawa, secukupnya
asam sedikit 
air ,  secukupnya

Pelengkap :
bawang merah, iris-iris tipis
cabe , iris-iris

cara membuat :
potong-potong tempe gembus dan tempe kedelai sesuai selera (kalo menurut Ibundaku... jaman dulu sate kere yang terbuat dari tempe gembus itu irisannya sebesar tempe kedelai yang dibungkus daun per-satuan itu, tapi yang aku buat ini bermacam-macam irisannya, ada yang aku potong dadu, ada yang aku potong memanjanga dan ada juga yang kotak seperti versi Ibundaku)
masak tempe dan bahan sate dengan bumbu hingga bumbu meresap dan air tinggal sedikit.
setelah  matang, matikan api dan biarkan dingin.
tusuk-tusuk bahan sate, kemudian bakar di atas bakaran sate, biarkan matang tapi tidak gosong.
sajikan sate kere dengan bumbu kacang dan taburan cabe dan bawang merah.

 
  oya, sajian sate kere ini aku ikutsertakan di IDFB # 5   dengan tema 'Sate'









dan sate kere ini juga aku ikutsertakan IFP di blognya mbak Tata








semoga tempe gembus makin dikenal.....  :)


2 komentar:

tika hapsari nilmada mengatakan...

Asiknyaaaa... :)
thanks udah ikutan ya Dwi

dapur dwek mengatakan...

sama-sama mbak tika...
sukses juga untuk IDFB yaaa... :)

Posting Komentar