Rabu, 20 Juni 2012

tahu , tempe dan gembus bacem



setelah postingan sebelumnya tentang gembus goreng, maka postingan kali ini adalah lauk-pauk lengkap sehari-hari, yaitu tahu, tempe dan gembus bacem.

untuk membuat bumbu bacemnya pasti semua sudah tau yaa... tapi baiklah akan aku tulis lagi resep bacem ala dapur dwek berikut ini






TAHU , TEMPE dan GEMBUS BACEM
ala dapur dwek


bahan :
tahu , tempe , gembus  * bisa ayam atau lainnya*
air (bisa pakai air kelapa)
daun salam
sedikit asam

bumbu halus :
bawang merah
bawang putih
garam
ketumbar
gula jawa 
gula pasir  *optional*

cara membuat :
masak bahan yang akan dibacem (tahu, tempe, gembus, dll) bersama dengan bumbu halus, air, daun salam dan salam  hingga air menyusut, angkat.
sebelum disajikan, goreng terlebih dahulu dan dapat disajikan sebaik lauk atau dinikmati biasa dengan cabe rawit.

mudah bukan ?











Tidak ada komentar:

Posting Komentar