aku paling suka makan yang ada sayurannya, entah itu dimasak apa yang penting ada sayurnya tapi tidak semua sayuran aku suka ya, hehehee....
seperti yang aku buat kali ini adalah nasi gila, entah mengapa dinamakan nasi gila tapi begitu lihat gambarnya di Sajian Sedap langsung pengen bikin apalagi bahan dan cara bikinnya mudah.
untuk membuat nasi gila ini bahan yang dibutuhkan bisa disesuaikan dengan stock bahan yang kita punya ya, tidak selalu harus berpatok pada resep karena nasi gila yang aku buat ini tidak menggunakan hati ampela ayam , pokoknya disesuaikan dengan selera kita saja ya...
Nasi Gila
bahan nasi :
3 siung bawang putih , cincang
2 butir telur
800 gr nasi putih
1 sdt kecap ikan
1 ½ sdt garam
¾ sdt gula pasir
¼ sdt merica bubuk.
2 sdm minyak
cara membuat :
tumis bawang putih sampai harum,
sisihkan di pinggir wajan.
masukkan telur, aduk sampai
berbutir kasar, tambahkan nasi putih, aduk rata.
masukkan kecap ikan, garam, gula
pasir dan merica bubuk, aduk rata, angkat dan sisihkan.
bumbu halus :
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah keriting.
bahan sayur :
100 gr paha ayam fillet , rebus,
suwir-suwor
5 buah bakso sapi iris
2 sdm kecap manis
1 ½ sdm kecap ikan
¾ sdt garam
¼ sdt gula pasir
½ sdt merica bubuk
300 ml kaldu ayam
250 gr kol , iris
150 gr caisim , iris
2 sdm minyak goreng
cara membuat :
tumis bumbu halus sampai
harum, masukkan masukkan daging paha ayam dan bakso sapi , aduk
rata.
tambahkan kol dan caisim , aduk
sampai setengah layu.
masukkan kecap manis, kecap
ikan, garam, gula pasir dan merica bubuk , aduk rata, tuang kaldu
ayam, masak sampai matang.
siramkan di atas tumisan nasi dan
siap dinikmati.
enjoy it ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar